Pena Pelajar NU-Pimpinan Ranting (PR) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama, Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPNU IPPNU) Katol Timur periode 2024-2026 sukses dilantik dengan tema “Reikernasi kepengurusan dalam menyambung khidmat kepada PR IPNU IPPNU Katol timur ” yang dilaksanakan di Yayasan Al wasilah Ahad, 26 Juli 2024.
Momentum pelantikan kali ini dihadiri oleh beberapa pengurus Pimpinan Anak Cabang IPNU IPPNU Kec, kokop (PAC), Senior Dan seluruh Rekan dan rekanita Se kec, kokop.
(Mufarrohah) selaku ketua PAC IPPNU Kokop menyampaikan beberapa hal terkait pelantikan ini, bahwasannya beliau sangat Apresiasi dengan acara ini.
“Meskipun PR IPNU IPPNU Katol Timur ini sedikit pengurusnya saya harap rekan rekanita tetap pertahankan. Karena mempertahankan itu lebih sulit dari pada mencari anggota baru”. Ungkapnya
Tidak cuma itu (mufarrohah) juga berharap kepada segenap senior PR IPNU IPPNU Katol timur, untuk terus mensupport dan memberi dukungan.
“Saya berharap kepada para senior untuk selalu mensuport acara yang akan dilaksanahkan oleh PR IPNU IPPNU katol timur, karena tanpa adanya dukungan dari senior maka rekan rekanita ini sulit untuk melangkah maju kedepan”.
(M. Rosyd) selaku ketua PR IPNU Katol Timur berharap dengan adanya pelantikan ini rekan-rekanita bisa mempunyai semangat baru dalam berorganisasi.
“Tidak seperti periode sebelumnya yang masih ada beberapa pengurus senior. Sekarang lebih bernuansa baru dan didominasi wajah baru dari pengurus,” ucap Ketua PR IPNU Katol Timur (M. Rosyid) di sambutannya.
Ia juga menjelaskan, tujuan diadakan pelantikan yakni mengenalkan beberapa pengurus baru maupun lama yang masih ada di periode tersebut serta menjadi syarat pimpinan tersebut dimulai.
Kegiatan diawali dengan pembukaan, dilanjutkan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Syubbanul Wathan, dan mars IPNU-IPPNU. Kemudian Pelantikan dan serah terima jabatan pengurus baru.
Pihaknya berharap, setelah dilantik pengurus dapat menjalankan amanahnya dengan baik dan sesama pengurus dapat saling mengenal dan semakin solid.
Pewarta: Andisrf_