Mengenal Sosok Aisyah, Kader Asli Sidoarjo Kandidat Ketua IPPNU Jatim

ipnuippnu
Sumber foto: Instagram kisah.aisyah

Pena Pelajar NU- Sosok Aisyah Nur Afifah Maulidiyyah merupakan kader IPPNU asli Sidoarjo yang terpilih sebagai kandidat ketua PW IPPNU Jatim pada Konferensi Wilayah (Konferwil) Ke-XXI. Kegiatan yang akan dilaksanakan di salah satu kabupaten di Madura, Pamekasan pada 27-29 Desember 2022

Rekanita yang berdomisili di Desa Kedungturi, Kecamatan Taman, Kabupaten Sidoarjo tersebut mengusung tagline “The Next Verse IPPNU Jatim Berkarakter”. Karakter yang dimaksud disini ialah karakter Rabbani dan Madani. Karakter Rabbani dan Madani mempunyai 5 karakter khas yaitu berilmu, memahami agamanya, mempunyai pengetahuan politik, manajemen yang baik dan mampu menjalankan urusan demi kemaslahatan umat.

Di lansir dari halaman instagram @kisah.aisyah mengungkapkan bahwa 5 karakter di atas sengat erat hubungannya bila dikorelasikan dengan trilogi IPNU IPPNU yakni belajar, berjuang dan bertakwa.

“Korelasi antara 5 karakter dan trilogi IPNU IPPNU diharapkan mampu menciptakan kader yang penuh semangat, ikhlas, tulus dalam mengabdi, serta dapat menghidupkan tatanan masyarakat yang mengedepankan nilai-nilai toleransi dan pluralitas.” Ungkapnya

Sebagai sosok kader Ia bertekad dan berkomitmen untuk melanjutkan dan mengembangkan PW IPPNU Jatim yang lebih inovatif serta berkarakter Aswaja An Nahdliyah tanpa menghilangkan pondasi organisasi yang sudah terbangun dengan alasan mengikuti perkembangan zaman.

“Optimis adalah keyakinan yang mengarah pada pencapaian. Tidak ada yang bisa dilakukan tanpa harapan dan keyakinan.” Tegasnya

Dalam ranah pendidikan Aisyah termasuk orang yang beruntung, ia telah menyelesaikan pendidikan S1 nya di UNUSA dan S2 di UNESA saat ini. Selain sebagai kader aktif Aisyah juga merupakan sosok yang produktif dalam dunia kepenulisan, beberapa karya tulisnya juga telah terekspos di berbagai media. Ia juga merupakan wisuda terbaik S1 di UNUSA.

Tidak hanya dalam ruang lingkup pendidikan dan karya, pengalaman organisasi juga menjadi salah satu alasan terpilihnya Aisyah sebagai kandidat ketua PW IPPNU Jatim saat ini. Pada 2017-2019 ia merupakan ketua PR IPPNU Kedangturi, 2019-2021 sebagai ketua PAC IPPNU Taman, 2021-2023 sebagai ketua PC IPPNU Sidoarjo serta sebagai anggota DPO PW IPPNU Jatim dan anggota DPPPSDM PP IPPNU 2022-2026.

Dengan ini ia ingin mengajak seluruh pelajar putri Nahdlatul Ulama untuk bersama mengembangkan dan menyelaraskan arah gerak dan tujuan organisasi untuk dapat dihubungkan kembali dengan trilogi IPNU-IPPNU yakni Belajar, Berjuang dan Bertaqwa.

Oleh : Lie

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *