Ipnuippnukokop- Kokop, 14/01/22 telah dilaksanakan Rencana Tindak Lanjut (RTL) MAKESTA II PR IPNU IPPNU Kokop, yang berlokasikan di SMP Al-Faizin Desa Kokop, Kec. Kokop, Kab. Bangkalan. Kegiatan tersebut dihadiri hampir oleh semua peserta alumni MAKESTA yakni dari masing-masing delegasi hadir tanpa terkecuali, karena RTL tersebut bersifat individual.
RTL selain merupakan persyaratan untuk mendapatkan legalitas keanggotaan (sertifikat), juga merupakan langkah spesifik para pengurus untuk memperkokoh ikatan kekeluargaan anggota baru dan meningkatkan kecintaan terhadap organisasi tercinta.
Rekan Moh. Ruji atau yang terkenal akrab dengan sapaan Razy, yang juga merupakan WAKA II Bidang kaderisasi PAC IPNU KOKOP, dipercayai oleh pengurus untuk me-mentoring acara tersebut, berupaya mengambil langkah dinamis, humoris, serta komunikatif, sebagai suguhan menarik bagi peserta agar dapat menangkap kesan pertama yang baik dan menarik, sehingga para peserta dengan sendirinya dapat terpikat oleh nuansa ikatan yang begitu menyenangkan yang diharapkan dapat berimpek pada komitmen melanjutkan pada level kaderisasi berikutnya tanpa adanya paksaan.
Acara RTL ini diakhiri dengan question yang mana peserta diberikan kesempatan untuk menuliskan keritikan, saran, serta harapan untuk IPNU IPPNU kedepan, dan ini yang menjadi poin plus dimana anggota baru merasa disambut hangat dalam keluarga ikatan dengan diberikan kesempatan mengidolakan IPNU IPPNU masa depan, selanjutnya acara berangsur usai dengan dibacakannya surah Al-ashr sebanyak tiga kali.
Kontributor : Rekan Mustaqim
Editor : Lie